Laporan Reporter Tribun Jogja, Nanda Sagita Ginting
TRIBUNJOGJA.COM, GUNUNGKIDUL – Realisasi kunjungan wisata di Kabupaten Gunungkidul pada momen libur natal terhitung mulai 23-26 Desember 2023, mencapai angka 149 ribu kunjungan.
Angka tersebut sudah melebihi target awal yang ditetapkan Dinas Pariwisata setempat yakni sebesar 139 ribu kunjungan.
Kepala Dinas Pariwisata Gunungkidul Oneng Windu Wardana mengatakan, total kunjungan dari tanggal 23 sampai 26 Desember 2023 mencapai 149.281 orang.
Dengan puncak kunjungan pada tanggal 24 Desember 2023 dengan pengunjung 53.628 orang.
“Kami tidak menyangka, dan diluar prediksi kami kunjungan membludak pada tanggal 24 Desember lalu,” kata dia saat dikonfirmasi Jumat (29/12/2023).
Windu menambahkan, kunjungan paling banyak diminati wisatawan yakni kawasan pantai selatan.
Baca juga: Intip Cara Mudah Cek Obyek Wisata Terdekat di Yogyakarta Pakai Google Maps
Kemudian, disusul kawasan wisata buatan yang ada di pinggir pantai.
“Sebagian besar kunjungan masih seputar kawasan pantai. Masih mendominasi,”paparnya.
Meskipun kunjungan wisatawan sempat membludak, dikatakannya,kunjungan mulai menurun pada tanggal 27 Desember, dan diperkirakan akan mengalami lonjakan pada Sabtu 30 Desember 2023 mendatang, sampai tanggal 1 Januari 2023.
“Saat ini mulai melandai, meski masih banyak kunjungan tapi tidak sebanyak minggu kemarin,”ujarnya.
Dia juga mengingatkan kepada pengunjung terkait akan diberlakukannya penyesuaian tarif untuk masuk ke lokasi destinasi wisata.
Berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Gunungkidul No 9 Tahun 2023 Tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah yang akan berlaku Mulai Tanggal 1 Januari 2024, Khusus Retribusi Pelayanan Tempat Rekreasi, Pariwisata dan Olah Raga Tarif ada yang Turun, Tetap dan ada pula yang naik.
“Kami sudah melakukan sosialisasi hingga berkoordinasi dengan asosiasi wisata hingga agen. Harapannya mereka menyesuaikan saat sudah resmi menyesuaikan,”urainya. ( Tribunjogja.com )
Selengkapnya : https://jogja.tribunnews.com/2023/12/29/realisasi-kunjungan-wisatawan-di-kabupaten-gunungkidul-pada-libur-natal-melampaui-target
Sumber : https://jogja.tribunnews.com/2023/12/29/realisasi-kunjungan-wisatawan-di-kabupaten-gunungkidul-pada-libur-natal-melampaui-target