BERIKUT hasil lengkap wakil Indonesia di perempatfinal Indonesia Masters 2024, Jumat (26/1/2024) malam WIB. Sebanyak empat dari delapan wakil berhasil melaju ke semifinal Indonesia Masters 2024 Super 500, sementara sisanya gugur.
Wakil pertama yang kandas adalah Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati. Ganda campuran itu dilibas Jesper Toft/Clara Graversen dua gim langsung 15-21 dan 16-21 di Istora Senayan, Jakarta.
Lalu, Gregoria Mariska Tunjung juga gagal melaju ke semifinal. Tunggal putri Indonesia itu bertekuk lutut dua gim langsung 20-22 dan 11-21 dari Nozomi Okuhara.
Di ganda putra, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dikandaskan rekan senegara Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Ganda putra nomor satu Indonesia itu menang 21-13 dan 21-12!
Pada semifinal, Fajar/Rian akan kembali menghadapi rekan senegara yakni Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. The Babies melewati hadangan wakil Denmark Daniel Lundgaard/Mads Vestergaard dua gim langsung 21-14 dan 21-12.
Sementara itu, ganda putri Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto sukses melenggang ke empat besar. Mereka mengalahkan pasangan Belanda Debora Jille/Cheryl Seinen 21-10 dan 21-16.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya
Selengkapnya : http://sport.okezone.com/read/2024/01/26/40/2961206/hasil-lengkap-wakil-indonesia-di-perempatfinal-indonesia-masters-2024-4-melaju-4-gugur
Sumber : http://sport.okezone.com/read/2024/01/26/40/2961206/hasil-lengkap-wakil-indonesia-di-perempatfinal-indonesia-masters-2024-4-melaju-4-gugur