JAKARTA – Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memiliki target memenangkan Indonesia Masters 2024. Sebab selain memang karena ingin juara di negeri sendiri, Fajar/Rian juga mau membuktikan bahwa Indonesia masih kuat di dunia bulu tangkis.
Tekad Fajar/Rian itu memang bukan tanpa alasan. Sebab dalam beberapa turnamen terakhir, tak ada wakil Tanah Air yang mampu memenangkan turnamen, bahkan untuk mencapai semifinal.
Kini, Fajar/Rian tampil di kandang sendiri, tentu ekspektasi publik jelas tinggi kepada para pemain Tim Merah-Putih yang mentas di turnamen Super 500 itu. Terlebih, pada dua turnamen sebelumnya di Malaysia Open dan India Open 2024, tidak ada satu pun wakil Indonesia yang menembus babak semifinal.
Sebagai ganda putra nomor satu Indonesia, Fajar/Rian pun bertekad untuk bangkit dan memutus rentetan hasil buruk dalam dua turnamen sebelumnya. Mereka ingin membuktikan bahwa Skuad Garuda masih merupakan tim yang kuat di dunia bulutangkis internasional.
“Kalau bicara tekanan semua pemain pasti ada tapi kami sendiri lebih ingin menampilkan yang terbaik apa lagi di dua turnamen sebelumnya Indonesia tidak ada yg masuk semifinal. Semoga di sini kami bisa bermain maksimal dan bisa membuktikan bahwa indonesia masih kuat di bulutangkis,” kata Fajar kepada awak media, termasuk MNC Portal Indonesia, dikutip Kamis (25/1/2024).
Sejauh ini perjalanan Fajri -sebutan Fajar/Rian- di Indonesia Masters 2024 berjalan dengan apik. Mereka sukses menyabet kemenangan di babak 32 besar yang berlangsung di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada Selasa 23 Januari 2024 malam WIB.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya
…
Selengkapnya : http://sport.okezone.com/read/2024/01/24/40/2959693/ingin-buktikan-indonesia-masih-kuat-fajar-alfian-rian-ardianto-bakal-tampil-total-di-indonesia-masters-2024
Sumber : http://sport.okezone.com/read/2024/01/24/40/2959693/ingin-buktikan-indonesia-masih-kuat-fajar-alfian-rian-ardianto-bakal-tampil-total-di-indonesia-masters-2024