ADA 2 pemain berstatus percobaan masuk skuad Indonesia di Badminton Asia Team Championships 2024 jadi sorotan. Pelatih tunggal putra dan putri PBSI pun memberi penjelasan soal hal tersebut.
Ya, daftar nama pebulu tangkis Indonesia yang turun di Badminton Asia Team Championships 2024 telah diketahui. Dari 20 pemain yang diturunkan, terdapat dua nama pemain yang cukup menarik perhatian.
Kedua nama tersebut adalah Alvi Wijaya Chairullah dan Stephanie Widjaja. Meski menjadi bagian dari skuad Badminton Asia Team Championships 2024, kedua pemain tersebut saat ini berstatus sebagai pemain percobaan 3 kejuaraan dalam SK skuad pelatnas PBSI.
Terkait hal tersebut, pelatih tunggal putra dan putri Indonesia pun memberi tanggapan. Irwansyah selaku pelatih tunggal putra memilih Alvi karena ia percaya pemain berusia 21 tahun itu bisa diandalkan.
“Saya sebagai pelatih dan diskusi juga sama tim kita. Karena Alvi itu satu pemain yang sebenarnya kekuatannya sudah bisa diandalkan. Makanya dia yang saya pilih karena dia pantas di situ untuk bermain di tim BATC,” ucap Irwansyah saat ditemui di Pelatnas PBSI Cipayung.
Baca Juga: ajinomoto-health-provider-ajak-para-ibu-tingkatkan-perilaku-sadar-gizi-keluarga
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya
…
Selengkapnya : http://sport.okezone.com/read/2024/02/02/40/2964412/2-pemain-berstatus-percobaan-masuk-skuad-indonesia-di-badminton-asia-team-championships-2024-begini-penjelasan-pelatih-tunggal-putra-dan-putri
Sumber : http://sport.okezone.com/read/2024/02/02/40/2964412/2-pemain-berstatus-percobaan-masuk-skuad-indonesia-di-badminton-asia-team-championships-2024-begini-penjelasan-pelatih-tunggal-putra-dan-putri