PEMILIK Formula One (F1) dikabarkan akan membeli hak siar MotoGP. Soal kabar ini, CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta, pun angkat bicara.
Ezpeleta mengonfirmasi rumor perusahaan induk pemilik F1, Liberty Media, akan membeli hak siar MotoGP dari Dorna Sport. Menurut Carmelo Ezpeleta, kabar mengenai pembelian hak siar tersebut memang benar adanya.
Akhir-akhir ini, Liberty Media dilaporkan sedang dalam pembicaraan untuk mengakuisisi Dorna Sports, pemegang hak siar MotoGP yang berbasis di Spanyol. Amazon, Netflix, dan Disney juga ikut serta, menurut laporan media Spanyol Expansion.
Selain itu, Liberty Media dilaporkan sedang berbicara dengan perusahaan pengelola dana aset Inggris Bridgepoint tentang mengakuisisi Dorna Sports. CVC dan KKR yang merupakan perusahaan investasi besar juga tertarik kepada Dorna.
Liberty Media sendiri merupakan kerajaan olahraga paling berharga di dunia, menurut Forbes tahun lalu. Nilainya mencapai USD18,2 miliar. Sebelumnya, Liberty Media berhasil mengambil alih F1 dari Bernie Ecclestone pada 2017.
Menanggapi rumor penjualan hak siar MotoGP ke Liberty Media tersebut, Carmelo Ezpeleta buka suara. Dia mengonfirmasi bahwa isu tersebut benar adanya, namun bingung tentang siapa yang memberikan informasi tersebut kepada publik.
“Saya mengonfirmasi rumor penjualan tersebut, tapi saya ingin tahu siapa yang menyebarkannya,” kata Carmelo Ezpeleta kepada La Repubblica, dikutip dari Crash.net.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya
Selengkapnya : http://sport.okezone.com/read/2024/02/28/38/2976727/pemilik-f1-akan-beli-hak-siar-motogp-ceo-dorna-sports-angkat-bicara
Sumber : http://sport.okezone.com/read/2024/02/28/38/2976727/pemilik-f1-akan-beli-hak-siar-motogp-ceo-dorna-sports-angkat-bicara