LONDON – Legenda Manchester United, Wayne Rooney, diyakini bisa mengalahkan Jake Paul di ring tinju. Pendapat itu disampaikan promotor tinju asal Inggris, Eddie Hearn.
Pekan lalu, Rooney membenarkan bahwa dirinya telah membuka pembicaraan dengan promotor KSI, Misfits Boxing, soal kemungkinan berkompetisi dalam salah satu acara tinju mereka yang akan datang. Seperti diketahui, mantan kapten Timnas Sepakbola Inggris itu memang bertinju saat masih muda.
Rooney pun pernah bergurau dengan promotor tinju ternama di Inggris, Eddie Hearn, tentang debutnya di dunia tinju. Dia mengungkapkan ingin melawan petinju seperti KSI dan Paul.
Hearn pun menilai Rooney bakal bisa mengalahkan Paul, yang punya rekor 8-1 dalam karier tinju profesionalnya dengan lima kemenangan KO. Dia punya Impian laga akbar antara The White Pele -julukan Rooney- dengan sang Youtuber berlangsung di markas Man United, Old Trafford.
“Wayne Rooney melawan Jake Paul di Old Trafford adalah peristiwa besar dan saya mendukung Wayne untuk memenangkannya. Dia pernah bertinju dan sebenarnya seorang amatir,” kata Hearn dilansir dari Mirror, Senin (19/2/2024).
“Dia tahu bagaimana menjaga dirinya sendiri, saya pikir dia ingin mencobanya. Saya tahu Kalle dan Misfits telah menghubungi dia dan saya sudah berbicara dengannya selama bertahun-tahun tentang hal itu,” tambahnya.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya
…
Selengkapnya : http://sport.okezone.com/read/2024/02/19/43/2972510/wayne-rooney-diyakini-bisa-kalahkan-jake-paul-di-ring-tinju
Sumber : http://sport.okezone.com/read/2024/02/19/43/2972510/wayne-rooney-diyakini-bisa-kalahkan-jake-paul-di-ring-tinju