Kelebihan Jorge Martin ketimbang Pembalap Lain di MotoGP Dibongkar Bos Pramac Ducati : Okezone Sports


CASOLE D’ELSA – Manajer Ducati Pramac, Gino Borsoi, membongkar kelebihan Jorge Martin ketimbang pembalap lain di MotoGP. Borsoi mengatakan, Martin memiliki kecocokan yang luar biasa dengan motor dan timnya.

Hal ini diungkap usai Jorge Martin berhasil mendapat podium dalam dua balapan terakhir di MotoGP 2024. Pada MotoGP Qatar 2024, Martin mampu finis di posisi ketiga.

Jorge Martin

Kemudian, Martinator -julukan Jorge Martin- kembali mendapat podium usai memenangkan MotoGP Portugal 2024. Dia juga naik podium di sesi sprint race usai finis di urutan ketiga.

Borsoi mengatakan, dua kemenangan ini merupakan buah dari perjuangan keras Martin setelah kalah saing dari Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) pada musim lalu. Borsoi pun bangga dengan pencapaian ini.

“Martín telah melakukan pekerjaan fisik dan mental yang hebat pada musim dingin ini dan ini telah membantunya mengatur balapan dengan lebih baik,” kata Borsoi dilansir dari Motosan, Sabtu (30/3/2024).

“Dia telah naik podium di semua 4 balapan, ini adalah Martin 4.0,” sambungnya.


Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya

Lebih lanjut, Borsoi mengungkapkan kelebihan Jorge Martin pada musim ini. Pria berusia 50 tahun itu mengatakan, Martin sudah sangat akrab dengan karakteristik motor dan timnya ketika pembalap lain masih beradaptasi.

“Martín memiliki sesuatu yang lebih dari yang lain. Dia memiliki keselarasan yang luar biasa dengan motor dan tim. Dia mampu mengungguli pembalap lain yang juga cepat adalah sesuatu yang Istimewa,” tutur Borsoi.

Jorge Martin

Sementara itu, hasil manis dalam dua balapan terakhir membuat Martinator memimpin klasemen sementara MotoGP 2024. Pembalap berusia 26 tahun itu kini berada di posisi pertama dengan koleksi 60 poin.

   



Selengkapnya : http://sport.okezone.com/read/2024/03/30/38/2990176/kelebihan-jorge-martin-ketimbang-pembalap-lain-di-motogp-dibongkar-bos-pramac-ducati

Sumber : http://sport.okezone.com/read/2024/03/30/38/2990176/kelebihan-jorge-martin-ketimbang-pembalap-lain-di-motogp-dibongkar-bos-pramac-ducati